Friday, November 25, 2011

90 Guru RSBI Mendapat Beasiswa S2

SAMARINDA, KOMPAS.com - Pemprov Kalimantan Timur memberikan beasiswa kepada 90 guru yang mengajar dari tingkat SD, SMP sampai SMA berstatus Rintisan Sekolah Berstandar Internasional (RSBI) untuk melanjutkan pendidikan pada program magister (S2).

"Mulai 21 November ini para guru di RSBI Kaltim itu mengikuti kuliah perdana di Universitas Negeri Malang, sedangkan yang di Universitas Negeri Surabaya mulai kuliah pada Rabu, 23 November 2011," ucap Kepala Dinas Pendidikan Kalimantan Timur (Kaltim) H Musyahrim di Samarinda, Senin (21/11/2011).

Musyahrim yang didampingi Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Beasiswa Guru RSBI, Ratnawati melanjutkan bahwa untuk guru RSBI yang kuliah hingga S2 di Surabaya sebanyak 50 orang, sedangkan yang kuliah hingga S2 di Malang sebanyak 40 orang.

Khusus guru yang kuliah di Surabaya adalah para guru yang mengajar pada Bidang Studi Bahasa Indonesia, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Sains/IPA. Sedangkan 40 orang yang kuliah di Universitas Negeri Malang adalah, para guru yang mengajar pada Bidang Studi Matematika, Ekonomi dan Geografi.

Semua guru RSBI yang kuliah di dua universitas itu sudah mendapat izin dari kepala sekolah tempat mereka mengajar, yakni berupa izin belajar sehingga keberangkatan mereka tidak ada masalah karena sudah guru yang menggantikan mengajar di sekolah masing-masing.

Rincian dari 90 yang mengikuti kuliah dengan biaya Pemprov Kaltim melalui Dinas Pendidikan setempat berupa Beasiswa bagi guru RSBI itu adalah, dari Samarinda sebanyak 22 orang, Bontang 16 orang, dan Balikpapan 15 orang.

Selanjutnya guru yang mengajar di RSBI di Kota Tarakan sebanyak 13 orang, Kabupaten Kutai Kartangara sebanyak enam orang, Paser lima orang, Nunukan empat orang, Kutai Timur empat orang, dan dari Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) sebanyak tiga orang.

Beasiswa "Fashion Business Management" ke London!

KOMPAS.com - Serius dengan dunia mode dan berniat menambah ilmu lebih tinggi soal manajemen bisnis fesyen di luar negeri? Karena dari ratusan beasiswa yang ditawarkannya, University of Westminster, London, Inggris, juga menyiapkan beasiswa master untuk bidang Fashion Business Management.

Menawarkan biaya kuliah penuh, akomodasi, tunjangan hidup, dan transportasi pesawat dari dan ke London, beasiswa ini masuk dalam kategori program internasional. Selain kriteria akademik yang baik, beasiswa ini juga menetapkan syarat potensi bakat dan minat.

Tertarik? Informasinya bisa dilihat di http://www.westminster.ac.uk. Batas waktu aplikasinya sampai 31 May 2012.

Rp 2,6 Miliar Dana Beasiswa untuk Masyarakat Miskin di Sumbar

PADANG, KOMPAS.com - Bank Nagari mengalokasikan dana corporate sosial responsibiliti (CSR) senilai Rp 2,6 miliar pada 2011 untuk beasiswa pendidikan bagi masyarakat kurang mampu di Provinsi Sumatera Barat.

Beasiswa pendidikan itu, disalurkan melalui pemerintah kabupaten dan kota masing-masing sebesar Rp130 juta, kata Direktur Kepatuhan Bank Nagari, Syaiful Bahri di Padang, Senin (21/11/2011).

Hal ini disammpaikannya seusai penyerahan beasiswa bagi anak pegawai lingkungan Pemprov Sumbar yang berprestasi.

"Kita menyerahakan beasiswa dari CSR kepada 19 kabupaten/kota dan plus provinsi. Penetuan penerima diserahkan kepada daerah bersangkutan," jelasnya.

Secara keseluruhan dana CSR yang sediakan Bank Nagari pada 2011 mencapai Rp4 miliar, termasuk untuk bantuan kebencanaan, bidang keolahragaan, keagamaan dan sosial lainnya.

Besaran CSR, tambahnya, tergantung pada perolehan lama, saat laba besar akan dialokasi besar pula dan begitu sebaliknya.

Gubernur Sumbar Irwan Prayitno pada kesempatan yang sama menyampaikan, langkah yang dilakukan Bank Nagari hendaknya diikuti bagi bank-bank lain yang ada di Sumbar.

Selain itu, perusahan yang beroperasi di Sumbar diimbau menyalurkan SCR untuk menunjang bidang pendidikan.

Gubernur tidak menafikan sebagian perusahaan telah mengeluarkan SCR seperti PT. Semen Padang dan tambah Bank Nagari.

"Pemberian CSR merupakan bentuk menjalankan amanat Undang-undang sehingga suatu kewajiban bagi setiap perusahaan mengeluarkannya," ujarnya.

Justru itu, pihaknya sangat mendukung terhadap perusahaan yang menyalurkan CSR ke bidang pendidikan. "Masih banyak masyarakat kita yang miskin dan butuh pembiayaan dalam melanjutkan pendidikan," katanya.

Penyaluran SCR melalui beasiswa pendidikan, tentu akan lebih tepat sasaran dan penyerahannya pun melalui rekening.

Penyerahan beasiswa pendidikan kerja sama Bank Nagari-Pemprov Sumbar sebesar Rp130 juta untuk 236 orang.

Rincian yang ditetapkan Biro Bina Sosial Setdaprov Sumbar, senilai Rp475 ribu untuk tingkat SD, sebesar Rp750 ribu untuk SMP dan senilai Rp800 ribu tingkat SLTA per orang.

Thursday, November 24, 2011

Lomba Surat Cinta buat @Poconggg


Kamu mau “Nge-Date” bareng @Poconggg a.k.a Arief Muhammad?
Simak cara ikut lomba ini, guys!

1. Buatlah “Surat Cinta” sekreatif mungkin biar @Poconggg mau ngajak kamu nge-date.
2. Posting “Surat Cinta” kamu beserta foto kamu bersama buku Pocong Juga Poconggg (PJP) COVER BARU (Cover Film). “Surat Cinta” dan foto tersebut bisa kamu posting di Notes Facebook, Blog, atau Tumblr.
3. “Surat Cinta” dan Foto dengan PJP Cover baru wajib di-posting (dengan shortlink) di Twitter peserta lomba dengan Mention @bukune @Poconggg, dan Hashtag #SuratCintaPoconggg.
4. Postingan cukup kirim sekali saja, yang mengirimkan lebih dari sekali akan otomatis gugur.
5. Lomba ini berlangsung selama 14 November—3 Desember 2011.
6. Pemenang yang akan dipilih buat Nge-Date bareng @Poconggg sebanyak 10 orang.
7. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 6 Desember 2011.
8. “Nge-Date bareng @Poconggg” akan diadakan pada 10 Desember 2011.

P.S.

- Panitia tidak menyediakan transportasi dan akomodasi untuk peserta dari luar kota.

- Buku PJP dengan COVER BARU (COVER FILM) bisa didapatkan di Toko Buku Gramedia mulai 14 November 2011.

Tuesday, November 15, 2011

Ronggeng Dukuh Paruk, Menelusuri Sudut Desa


Trilogi Novel Ronggeng Dukuh Paruk yang terdirri atas; Ronggeng Dukuh Paruk, Lintang Kemukus Dini Hari, dan Jantera Bianglala, karya Ahmad Thohari merupakan sedikit di antara buku yang membuat saya betah membacanya di e-book (file pdf). Bagaimana tidak, membaca pdf langsung di layar komputer membutuhkan kekuatan mata dan tidak bisa memilih posisi nyaman. Tak bisa seenak seperti kalau membaca buku cetak secara langsung, misalnya.

Saya menghabiskan trilogi buku ini berturut-turut. Maksudnya, tanoa diselingi hari untuk aktivitas lain. Begitu selesai buku pertama langsung berlanjut dengan buku berikutnya. Hingga ketiganya selesai.

Saya merasa terbawa suasana setting yang digambarkan oleh Kang Tohari, dengan begitu bagusnya. Diselingi dengan konflik politik yang terjadi pada masa itu. Ya, masa-masa "perjuangan" gerakan merah yang begitu masif memengaruhi masyarakat bawah, petani khususnya.

Sebelumnya, saya sendiri bahkan tidak mengerti seperti apa itu kesenian ronggeng. Di daerah Jawa saya, tidak dikenal kesenian ronggeng. Namun, lewat novel tersebut Kang Tohari seakan menunjukkan kepada saya begini lo, seperti ini lo kesenian ronggeng itu, dan posisinya di tengah masyarakat jawa (sana).

Trilogi Ronggeng Dukuh Paruk menjadi salah satu novel legendaris dalam jagat sastra Indonesia. Saya kira, setiap penikmat sastra kudu membaca novel ini.

Adv.

IKLAN Hubungi: 0896-2077-5166 (WA) 0852-1871-5073 (Telegram)