Monday, March 19, 2012

Sayembara Esai, Video, dan Blog Ahmad Wahib 2012

Forum Muda Paramadina kembali mengundang kamu (yang berusia 16-27 tahun) untuk ikutan Sayembara Ahmad Wahib 2012. Tema besar sayembara kali ini “Inspirasi untuk Toleransi”. Melalui tema ini, kami ingin menggali gagasan cemerlang kamu mengenai toleransi di Indonesia yang sekarang lagi krisis dengan mengambil inspirasi dari pemikir muda Muslim yang kritis, Ahmad Wahib.
Sayembara ini memperebutkan total hadiah 85 juta lebih untuk tiga kategori: Esai, Blog, dan Video. Jika sayembara esai sebelumnya memperlombakan esai panjang dan ilmiah, pada sayembara esai kali ini kamu cukup membuat tulisan populer "reflektif" sepanjang 5-10 halaman. Kami juga menantang kamu, para blogger atau calon blogger, untuk menuangkan dan menyebarluaskan toleransi di blogmu, dengan ikutan sayembara blog. Nggak suka nulis / ngeblog tapi jago bikin karya audio-visual? Kamu bisa ikutan sayembara video dengan bikin video pendek (5-10 menit) bertemakan toleransi.

Tunggu apa lagi, ayo daftarkan blogmu di sini (paling lambat 30 April 2012). Buat kamu yang siap menulis esai dan membuat video silakan daftar di sini, kami akan tunggu karyamu sampai 4 Juli 2012 (cap pos). So, persiapkan dirimu dan menangkan hadiahnya.
Sayembara ini terselenggara atas kerjasama Forum Muda Paramadina dan Hivos, serta didukung oleh Mizan Publishing dan KONTRAS. Media partner kami: LPM Institut, LPM Balairung, LPM Parmagz, LPM Pendapa, LPM Arena, LPM Suara Kampus, LPM Suaka, LPM Edukasi, LPM Eskpresi, LPM Ar-Risalah, Gatra, Akumassa dan Indoblogger.

Informasi selengkapnya silakan kunjungi www.ahmadwahib. com | FB: Fans Page: Sayembara Ahmad Wahib 2012 | Twitter: @wahibaward

Panitia Sayembara Ahmad Wahib 2012
Pondok Indah Plaza 3 Blok F4-6
Jl. TB Simatupang Cilandak
Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12310
T: 021-7651611

No comments:
Write komentar

Adv.

IKLAN Hubungi: 0896-2077-5166 (WA) 0852-1871-5073 (Telegram)