Monday, February 8, 2016

Tidak Semua Perbuatan Nabi, Boleh Kita Tiru

Ini cerita dari Kiai Gus Qoyyum Lasem.

Suatu ketika, Rasulullah saw kedatangan salah seorang sahabat beliau.

Rupanya, sang sahabat sedang punya hajat. Dia hendak menggelar walimah pernikahan putrinya.
Kepada Rasulullah, sahabat itu hendak meminta bantuan (sumbangan).

Rasulullah saw ketika itu bukanlah seorang yang kaya materi. Tak punya kekayaan berlimpah seperti ketika sebelum hijrah.

Akhirnya, setelah terdiam beberapa lama, beliau memberi solusi.

"Datanglah besok lagi, dengan membawa sebuah botol," saran Rasulullah.

Walau masih ragu dengan saran Rasulullah, sahabat itu tetap pulang. Esok harinya, ia kembali datang menghadap Sang Baginda.

Rasulullah saw mengambil botol tersebut. Lalu mengumpulkan keringat beliau dan memasukkan ke dalam botol.

Setelah hampir penuh, diberikannya botol itu pada sahabat beliau.

"Aku gak bisa berikan apa-apa. Besok, kalau putrimu menikah, suruhlah ia mencelupkan tangannya ke dalam botol ini."

Pas hari pernikahan, putri sahabat segera melaksanakan perintah Baginda. Ajaibnya, seketika itu menyebarlah semerbak harum dari tubuh si putri.
Semua tamu yang hadir, terkagum-kagum dengan bau harum itu.

Mereka saling bertanya-tanya; jenis parfum apa gerangan yang bisa menimbulkan semerbak wangi yang luar biasa.

Semenjak itu, keluarga sahabat itu mendapat julukan "Keluarga Semerbak Wangi".

~~~

Kisah ini adalah salah satu contoh bahwa tidak semua perbuatan Rasulullah saw bisa menjadi sunnah bagi kita.
Tidak bisa serta merta langsung kita praktikkan.

Maka,
Di kelas saya hari ini.
Saya bilang ke anak-anak;

"Coba saja, andaikan ada salah seorang teman sampean nikah. Kemudian sampean hadiahkan kepadanya sebotol keringat sampean.
Habis maen futsal, sampean peras dan masukin botol.
Besok lagi, main Futsal dan masukin botol, hingga penuh.

Kira-kira apa yang terjadi?

Dengan alasan sampean mau ikut perbuatan Rasulullah saw.
Mau ikut mengamalkan sunnah Nabi saw.

Kira-kira apa reaksi teman sampean yang menikah itu?

Babat, 8 Pebruari 2016

@mskholid
@ruanginstalasi

No comments:
Write komentar

Adv.

IKLAN Hubungi: 0896-2077-5166 (WA) 0852-1871-5073 (Telegram)