Wednesday, June 11, 2008

Lowongan di Penerbit Mediakita

Mediakita, penerbit buku komputer dan teknologi digital, membutuhkan
beberapa tenaga freelancer (by project) untuk posisi berikut:

Reporter Freelance

� Usia 20-25 tahun
� Berdomisili di Jakarta
� Minimum D3 untuk semua jurusan
� Mobile, semangat, gigih, dan mau belajar
� Lebih disukai yang menguasai bahasa inggris
� Mengirimkan contoh tulisan karya sendiri

Editor Freelance

� Berpengalaman mengedit buku non-fiksi (sebutkan apa saja!)
� Dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai jadwal
� Mengirimkan contoh tulisan yang sudah diedit

Setter Freelance

� Berpengalaman menyetting buku non-fiksi (sebutkan apa saja!)
� Dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai jadwal
� Mengirimkan contoh hasil layout/setting

Cover Desainer Freelance

� Berpengalaman mendesain cover buku non-fiksi (sebutkan apa saja!)
� Dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai jadwal
� Mengirimkan contoh hasil desain

Kirimkan CV dan sisipkan karya yang telah dihasilkan ke e-mail:
agus@mediakita.com

Tuesday, June 10, 2008

Qalbu Leverage System: 7 Steps to The Holistic Wealth


“Ingatlah, dalam tubuh manusia itu ada segumpal daging. Bila segumpal daging itu baik, seluruh tubuh akan menjadi baik. Tetapi bila ia rusak, niscaya akan rusak pula seluruh tubuh. Segumpal daging itu adalah QALBU.”
http://www.blogger.com/img/gl.photo.gif
Add Image

QLS adalah metode pengembangan diri yang menjadikan qalbu sebagai fasilitator utama untuk meraih kesuksesan material dan spiritual.

Metode ini akan mengarahkan pikiran rasional kita untuk memilih program qalbu yang baik dan produktif untuk meningkatkan kinerja alamiah di dunia. QLS diharapkan membuat kita menyadari keberadaan qalbu dalam diri, membersihkan virus qalbu penghambat kesuksesan sehingga mendorong munculnya potensi terbaik dalam diri.

Melalui teknik-teknik yang tepat, QLS dapat digunakan untuk meningkatkan kekayaan materi, kesehatan, menyembuhkan penyakit batin serta kekhusyukan dalam beribadah sehingga hubungan kita dengan Yang Mahakuasa makin indah dan harmonis. Dengan demikian, program qalbu kita akan selaras dengan misi kita sebagai khalifah di bumi. Amin.

Hadits for Teenagers; Makin Gaul dengan Hadits


Bagi sobat remaja yang ingin mengenal dan mendalami 3 (tiga) pokok ajaran Islam, yakni aqidah (keimanan), syariah (peraturan ibadah), dan akhlak (budi pekerti) melalui sabda-sabda Nabi saw (Hadits), buku ini wajib dimiliki karena dapat menjawab keingintahuan kamu. Bahasanya ringan dan mudah dipahami dengan tampilan desain yang sangat menarik.

Selain mencantumkan teks asli berbahasa Arab, setiap Hadits juga dilengkapi terjemahan berbahasa Inggris. Wow, dijamin keren abis. Buku ini makin penting karena banyaknya hal-hal baru yang belum pernah kamu dengar sebelumnya. Jadi, tunggu apa lagi? Miliki bukunya dan insya Allah wawasan agamamu akan bertambah luas.

Jejak Rekam Ekonomi Islam


Benarkan konsep ekonomi islami itu ada? Tidakkah ia hanya turunan konsep ekonomi kapitalis atau sosialis berbaju Islam?

Sejarah peradaban Islam selama lebih dari 1400 tahun menyimpan jawabannya. Pada masa awal Islam, Rasulullah saw telah menetapkan sistem anggaran penerimaan dan belanja serta subjek dan objek pajak. Berikutnya, para khalifah sejak masa Khulafaur Rasyidin hingga Turki Utsmani telah pula menerapkan perekonomian berbasis Islam. Bahkan, pada masa Utsmaniyah telah ditemukan prototipe bank pertama (Gallata Sarraf) yang melayani pertukaran mata uang asing, pemberian pinjaman lunak, dan pembelian piutang.

Melalui buku ini, Anda akan menemukan pemikiran cemerlang dan visioner ekonomi islami sejak masa Rasulullah saw, Khulafaur rasyidin, masa Umayyah, masa Abbasiyah hingga masa Turki Utsmani dengan pendekatan sejarah yang khas dan akurat.

Magnet Muhammad saw: The True Law of Attraction


Benarkah penemuan Rhonda Byrne dalam The Secret yang dinyatakannya sebagai rahasia yang telah tertimbun berabad-abad lamanya adalah sesuatu yang benar-benar “rahasia”? Rahasia yang kemudian disebut sebagai Law of Attraction (dibukukan oleh Michael J. Lousier) ini dalam sekejap menimbulkan ketakjuban menembus batas-batas negara. Bersamanya, tiba-tiba lahir kegairahan baru untuk menggali dan menemukan berbagai “rahasia” lain yang sebenarnya bukanlah rahasia (unsecret) bagi kaum muslim.

Magnet Muhammad saw akan membimbing Anda menelusuri secara gamblang, praktis, dan inspratif sosok Muhammad saw yang telah mempraktikkan sunatullah Law of Attraction jauh sebelum Byrne dan jutaan manusia takjub dengan temuannya.

Mengantar Anda untuk menuju dan menemukan kesadaran bahwa Nabi Muhammad saw telah membuka begitu banyak rahasia sukses yang luar biasa, inilah buku yang tepat. Karena sesungguhnya hanya diperlukan satu langkah saja untuk menyadari bahwa itu sudah lama ada, di dekat kita, hidup bersama keseharian kita.

VOTE for INDONESIA

INTERMEZO...
dari seorang sahabat.

============ ========= ========= ====

Temans,

Pemilihan 7 keajaiban milik dunia kembali digelar, berbeda dengan
kriteria sebelumnya dengan keajaiban yang dibuat secara sengaja oleh
manusia
dalam bentuk bangunan, kali ini panitia mengajak dunia untuk memilih 7
keajaiban baru milik dunia yang bukan dari buatan manusia.
Sudah terpilih sebanyak 77 tempat di seluruh dunia dari berbagai
kategori, dan Indonesia
mengajukan atau setidaknya sudah terpilih sebanyak 3 tempat eksotik,
antara
lain:

1. Komodo National Park
2. Krakatau, Volcanic Island
3. Lake Toba
Voting dilakukan melalui internet, dengan batas waktu sampai akhir
2008!

VOTE for INDONESIA
: http://www.new7wond ers.com/atau:
http://www.new7wond ers.com/nature/ en/liveranking/

Catatan:

Indonesia mungkin akan kalah
dari negara lain, bahkan negara kecil yang mengajukan tempat yang tidak
terlalu
menarik, hanya karena negara tersebut lebih melek internet ( Singapore
contohnya, yang mengajukan Bukit Timah Nature Reserve). Dan yg lebih
menyedihkan lagi, pulau Sipadan juga termasuk dlm nominee yg diajukan
oleh Malaysia .

Brazil
misalnya, pemerintahnya menyediakan fasilitas
gratis untuk masyarakatnya yang tidak punya akses internet agar bisa ikut
memilih untuk negaranya.

Karena itu, ayo bantu sebarkan informasi dan ajakan ini!

Siaran Pers KLA 2008: Undangan untuk Mengirimkan Judul Karya

Panitia KLA 2008 mengundang rekan-rekan penulis dan penerbit untuk
mengirimkan daftar judul yang memenuhi kriteria Kategori *Prosa*, *Puisi*dan
*Penulis Muda Berbakat* (jika memenuhi syarat, sebuah judul boleh diikutsertakan dalam kategori *Prosa* dan *Penulis Muda Berbakat* sekaligus)
ke alamat yang tercantum di akhir pesan ini. Daftar diharapkan diterima
panitia selambat-lambatnya *31 Juni 2008*.

Kriteria Kategori *Prosa* dan *Puisi*:

1. Karya sastra yang ditulis oleh penulis Indonesia dalam bahasa
Indonesia.
2. Berupa kumpulan cerpen, novel atau kumpulan sajak.
3. Diterbitkan di Indonesia dalam kurun waktu *Juli 2007 *sampai* Juni
2008*.
4. Merupakan karya sastra asli yang diterbitkan pertama kali dalam bentuk
buku. Karya yang dicetak ulang pada periode Juli 2007 sampai Juni 2008
tetapi waktu terbit pertamanya sebelum periode tersebut tidak diperkenankan
untuk diikutsertakan KLA 2008.

Kriteria Kategori *Penulis Muda Berbakat*:

1. Karya pertama yang ditulis oleh penulis Indonesia dalam bahasa
Indonesia.
2. Karya bergenre fiksi, baik sastra maupun *teenlit* atau *chicklit*.
3. Karya merupakan terbitan pertama dari penulis.
4. Penulis berusia maksimal 30 tahun ketika karya diterbitkan. Jika
berhasil masuk ke tahap *longlist*, penulis wajib mengirimkan fotokopi
kartu identitas kepada Panitia KLA 2008.
5. Diterbitkan dalam kurun waktu *Juli* *2007* sampai *Juni* *2008*.
6. Merupakan karya sastra asli yang diterbitkan pertama kali dalam bentuk
buku. Karya yang dicetak ulang pada periode Juli 2007 sampai Juni 2008
tetapi waktu terbit pertamanya sebelum periode tersebut tidak diperkenankan
untuk diikutsertakan KLA 2008.

Kunjungi http://khatulistiwa literaryaward. wordpress. com untuk membaca daftar
pemenang, nominasi dan juri KLA terdahulu. Informasi lengkap mengenai tata
tertib, sistem penjurian, profil panitia dan berita terbaru dapat segera
dijumpai juga di sana. Panitia dapat dihubungi di alamat yang tercantum di
bawah pesan ini untuk wawancara dan pertanyaan-pertanya an seputar KLA.

Salam,

Panitia KLA 2008
khatulistiwa. literary. award@gmail. com
Jl. Cempaka Putih Barat XVIII No. 8
Jakarta 10520

**Silakan menyebarkan informasi ini ke milis, komunitas atau siapa saja yang
berminat pada kesusasteraan maupun perbukuan. **Terima kasih.**
--
Panitia KLA 2008
khatulistiwaliterar yaward.wordpress .com

Friday, June 6, 2008

Dicari: Editor dan Book Designer

Editor

1. Pendidikan S1 segala jurusan
2. Usia maks 30 tahun
3. Memiliki jaringan informasi dan penulis
4. Memahami dasar-dasar editologi
5. Menguasai Microsoft Office
6. Mampu menulis
7. Siap bekerja dengan target dan deadline ketat
8. Menguasai bahasa Inggris atau bahasa Arab

Book Designer

1. Pendidikan S1 diutamakan jurusan DKV
2. Usia maks 30 tahun
3. Memahami dasar-dasar book design (lebih disukai yang berpengalaman)
4. Menguasai aplikasi desktop publishing (Pagemaker, In-Design,
PhotoShop, Corel Draw)
5. Menguasai Microsoft Office dan pracetak
6. Mampu menggunakan PC atau MAC
7. Berjiwa industrialis dan siap bekerja dengan target serta deadline
ketat

Kirim lamaran dan CV ke: penerbitgrafindo@ yahoo.com
Hanya kandidat yang memenuhi syarat yang akan dipanggil untuk
mengikuti proses berikutnya.

Adv.

IKLAN Hubungi: 0896-2077-5166 (WA) 0852-1871-5073 (Telegram)