Friday, April 29, 2022

Khutbah Jumat Bahasa Jawa: Menyambut Bulan Ramadhan

 Khutbah I

الْحَمْدُ لِلّٰهِ الْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْ هَدَانَا سُبُلَ السّلَامِ، وَأَفْهَمَنَا بِشَرِيْعَةِ النَّبِيّ الْكَريمِ، أَشْهَدُ أَنْ لَا اِلٰهَ إِلَّا الله وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، ذُو الْجَلَالِ وَالْإكْرَامِ، وَأَشْهَدُ أَنَّ سَيِّدَنَا وَنَبِيَّنَا مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَ رَسُوْلُهُ، اللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمّدٍ وَعَلَى اٰلِه وَأَصْحَابِهِ وَالتَّابِعينَ بِإحْسَانٍ إلَى يَوْمِ الدِّيْنِ

أَمَّا بَعْدُ: فَيَا أيُّهَا الْإِخْوَانِ، أوْصُيْكُمْ وَ نَفْسِيْ بِتَقْوَى اللهِ وَطَاعَتِهِ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُوْنَ. قَالَ اللهُ تَعَالَى فِي اْلقُرْاٰنِ اْلكَرِيمْ: أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ، بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ: يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اتَّقُوا اللّٰهَ وَقُوْلُوْا قَوْلًا سَدِيْدًاۙ، يُّصْلِحْ لَكُمْ اَعْمَالَكُمْ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوْبَكُمْۗ وَمَنْ يُّطِعِ اللّٰهَ وَرَسُوْلَهٗ فَقَدْ فَازَ فَوْزًا عَظِيْمًا. وَقَالَ تَعَالَى: وَاِنْ كَانَ ذُوْ عُسْرَةٍ فَنَظِرَةٌ اِلٰى مَيْسَرَةٍۗ وَاَنْ تَصَدَّقُوْا خَيْرٌ لَّكُمْ اِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ (البقرة: ٢٨٠)

Ma’asyiral Muslimin rahimakumullah,

Mengawali khutbah pada siang ingkang penuh keberkahan meniko, khatib wasiat kangge kitho sedoyo. Anggen kitha senantiasa berusaha meningkatkan kualitas imanan lan takwa dumateng Allah SWT. Dengan cara ngelampahi kewajiban-kewajiban lan nilar utawi nebihi sedoyo perbuatan ingkang diharamkan.  

Hadirin jama’ah shalat Jumat rahimakumullah,

Sekitar 14 hari lagi kita akan memasuki bulan suci, bulan penuh berkah, penuh ampunan, dan penuh peluang terbukanya pintu surga. Yakni bulan Ramadhan.

Umur manusia meniko pendek, manusia ugi sangat lemah, kesempatan lan waktu kita juga sangat terbatas. Sementara kitha sedoyo menginginkan masuk surga selama-lamanya. Miliaran tahun atau triliunan tahun. Kholidiina fiiha Abada. Hidup selama-lamanya di surga. Padahal, untuk masuk surga kitho sedoyo membutuhkan amal ingkang sebanyak-banyaknya.

Dan alhamdulillah, Allah yang Maha Rahman Maha Rahiim memberikan hadiah kepada kita; umat Islam. Bagaimana sekalipun umur kitho pendek, ananging tetep saget mendapatkan pahala ingkang sebanyak-banyaknya. Wonten hadiah ingkang namanya bulan Ramadhan. Ini adalah keistimewaaan yang diberikan kepada sebagai umat Islam.

Jika kita saget memaksimalkan waktu ingkang wonten di bulan Ramadhan, maka ketertinggalan kita, kekurangan amal kita, akan saget terpenuhi di bulan-bulan Ramadhan. Asalkan Ramadhan yang kita dapatkan, saget kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Hadirin jama’ah shalat Jumat rahimakumullah,

Manakala kita perhatikan salah satu keistimewaan di bulan Ramadhan ialah: asalkan seorang muslim mau puasa saja, seluruh dosanya yang telah lalu akan diampuni oleh Allah SWT.

Iamam Bukhari meriwayatkan:

من صام رمضان إيمانا واحتسابا غفر له ما تقدم من ذنبه

yang artinya "Barangsiapa yang berpuasa Ramadhan karena iman dan ikhlas karena Allah maka akan diampuni dosa-dosanya yang lalu”.

Ini istimewa, dengan modal puasa sebulan penuh, berusaha menahan diri sekuat tenaga selama sebulan, Allah SWT bakal mengampuni dosa-dosa kita yang telah lalu.

Keranten meniko, seberat apapun godaan saat puasa Ramadhan nanti, kita usahakan menahan diri sekuat tenaga agar tidak batal. Agar jangan sampai bolong-bolong puasanya. Sebab, balasannya adalah pengampunan atas dosa-dosa.

Hadirin jama’ah shalat Jumat rahimakumullah,

Selain ibadah puasa, kita juga perlu meng-ajeg kan diri sekuat tenang kangge ngelampahi ibadah-ibadah sunnah wonten ing bulan Ramadhan.

Contohipun, shalat Tarawih. Dawuhi Baginda Rasulullah saw:

من قام رمضان إيمانا واحتسابا غفر له ما تقدم من ذنبه

“Siapa yang shalat malam bulan Ramadhan karena iman dan ikhlas karane Allah, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.”

Ingkang tak kalah pentingnya saat di bulan Ramadhan mendatang ialah: memperbanyak membaca Alquran. Mungkin kita mboten saget ngikuti giatnya para ulama zaman dulu membaca Alquran selama bulan Ramadhan. Wonten di antara mereka yang khatam Alquran 3x dalam sebulan, wonten ingkang 10x sebulan, bahkan wonten ingkang khatam membaca dalam semalam. Subhanallah, betapa besar pahala dan kebaikan yang mereka peroleh dengan aktivitas membaca Alquran meniko.

Kita, sebagai umat Islam awam, minimal saget khatam Alquran 1x saja selama bulan Ramadhan, insya Allah sudah merupakan prestasi yang luar biasa. Betapa tidak; jumlah huruf dalam Alquran sekitar 340.700 maka jika pahalanya tiap huruf dikalikan 10 kebaikan saja, maka kita akan mendapatkan pahala kebaikan sebanyak 3.407.000 kebaikan. Padahal, nilai kebaikan dan pahala yang kita lakukan selama bulan Ramadhan akan dilipatgandakan oleh Allah SWT, sesuai dengan kadar keikhlasan kita masing-masing.

Jamaah Jumat yang dimuliakan Allah swt,

Ingkang tak kalah penting sebelum kita memasuki bulan Ramadan inggih meniko menata niat dan perasaan menjelang Ramadhan. Salah satu bentuk persiapannya inggih meniko dengan cara menanamkan rasa senang dan gembira menyambut kedatangan Ramadhan. Secara psikologis, perasaan gembira meniko saget menumbuhkan kecintaan dalam menjalankan akitivitas amal-amal ibadah di bulan Ramadan.

Manakala kecintaan menjalankan ibadah wonten ing bulan Ramadhan sampun tumbuh, mongko pasti hasil ingkang diperoleh bakal maksimal. Begitu pula tingkat keikhlasan kita akan menjadi tinggi.  

Rasulullah saw sampun mengingatkan wonten hadits beliau untuk senantiasa bergembira menyambut kedatangan bulan Ramadhan. Kegembiraan ini juga bakal diganjar dengan sebuah keistimewaan:

 مَنْ فَرِحَ بِدُخُولِ رَمَضَانَ حَرَّمَ اللهُ جَسَدَهُ عَلىَ النِّيْرَانِ

Artosipun: “Siapa bergembira dengan masuknya bulan Ramadhan, Allah akan mengharamkan jasadnya masuk neraka.”

Subhanallah, begitu mulianya bulan Ramadhan, sampai-sampai rasa gembira mawon dalam menyambut kedatangannya, kita ugi bakal mendapatkan balasan kebahagiaan tiada tara. Inggih meniko dihindarkan saking siksa api neraka.

Rasulullah saw ugi mengingatkan kemuliaan-kemuliaan bulan Ramadhan wonten hadits beliau yang diriwayatkan Imam Nasa’i:

 أَتَاكُمْ رَمَضَانُ شَهْرٌ مُبَارَكٌ فَرَضَ اللَّهُ عَزَّ وَجَلَّ عَلَيْكُمْ صِيَامَهُ تُفْتَحُ فِيهِ أَبْوَابُ السَّمَاءِ وَتُغْلَقُ فِيهِ أَبْوَابُ الْجَحِيمِ وَتُغَلُّ فِيهِ مَرَدَةُ الشَّيَاطِينِ، فِيهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ

Artinya: "Telah datang kepadamu bulan Ramadhan, bulan yang diberkahi, Allah telah mewajibkan padamu berpuasa di bulan itu. Dalam bulan itu dibukalah pintu-pintu langit, dan ditutuplah pintu-pintu neraka, dan syaitan-syaitan dibelenggu. Pada bulan itu terdapat satu malam yang nilainya lebih baik dari seribu bulan.”

Jamaah Jumat yang dimuliakan Allah swt,

Terakhir, selain menyambut kaleyan perasaan gembira, kita ugi perlu mempersiapkan diri dengan meningkatkan pengetahuan agama sekaligus kangge meningkatkan keimanan kita. Hal meniko saget lakukan dengan cara mengkaji lan mengikuti majelis ta’lim ingkang berkaitan dengan tuntunan ibadah bulan Ramadhan.

Demikian khutbah singkat pada siang hari ini, mugi-mugi kita termasuk orang-orang pilihan ingkang diberikan Allah keberkahan bulan Sya’ban lan saget mengangi umur di bulan Ramadhan. Amin ya Rabbal Alamin...

Audzu billahi minas syaithonirrojim\

Wal ashri

 

بَارَكَ اللهُ لِيْ وَلَكُمْ فِي الْقُرْاٰنِ الْعَظِيْمِ وَنَفَعَنِي وَاِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ الْاٰيَاتِ وَالذِّكْرِ الْحَكِيْمِ وَتَقَبَّلَ مِنِّيْ وَمِنْكُمْ تِلَاوَتَهُ اِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ.

Khutbah Jumat Bahasa Jawa: Rejeki Tidak Akan Tertukar

 Khutbah I

الحَمْدُ لِلّٰهِ مُكَوِّنِ الْأَكْوَانِ، الْمَوْجُوْدِ أَزَلًا وَّأَبَدًا بِلَا مَكَانٍ، الْمُنَزَّهِ عَنِ الشَّكْلِ وَالْأَعْضَاءِ وَالْأَرْكَانِ، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ سَيِّدِ وَلَدِ عَدْنَانَ، وَعَلَى اٰلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِصِدْقٍ وَإِحْسَانٍ، أَشْهَدُ أنْ لَا إِلٰهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ الْمُنَزَّهُ عَنِ الْأَيْنِ وَالزَّمَانِ، وَأَشْهَدُ أنَّ سَيِّدَنَا مُحَمَّدًا رَّسُوْلُ اللهِ الَّذِي كَانَ خُلُقُهُ الْقُرْآنَ 

أَمَّا بَعْدُ، عِبَادَ الله، أُوْصِيْكُمْ وَنَفْسِي بِتَقْوَى اللهِ وَطَاعَتِهِ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُوْنَ. الْقَائِلِ فِي كِتَابِهِ الْقُرْآنِ: فقد قَالَ اللهُ تَعَالَى فِي اْلقُرْاٰنِ اْلكَرِيمْ: أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ، بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ: وَمَا مِنْ دَاۤبَّةٍ فِى الْاَرْضِ اِلَّا عَلَى اللّٰهِ رِزْقُهَا وَيَعْلَمُ مُسْتَقَرَّهَا وَمُسْتَوْدَعَهَا ۗ كُلٌّ فِيْ كِتٰبٍ مُّبِيْنٍ (هود: ٦)  

Ma’asyiral Muslimin rahimakumullah,

Mengawali khutbah pada siang ingkang penuh keberkahan meniko, khatib wasiat kangge kitho sedoyo. Anggen kitha senantiasa berusaha meningkatkan kualitas imanan lan takwa dumateng Allah SWT. Dengan cara ngelampahi kewajiban-kewajiban lan nilar utawi nebihi sedoyo perbuatan ingkang diharamkan.  

Hadirin jamaah shalat Jumat rahimakumullah,

Wonten ing Surah Hud ayat 6 dipun sebutkan: Audzubillahi ...

وَمَا مِنْ دَاۤبَّةٍ فِى الْاَرْضِ اِلَّا عَلَى اللّٰهِ رِزْقُهَا وَيَعْلَمُ مُسْتَقَرَّهَا وَمُسْتَوْدَعَهَا ۗ كُلٌّ فِيْ كِتٰبٍ مُّبِيْنٍ (هود: ٦)  

“Dan tidak ada satupun makhluk bergerak (bernyawa) di muka bumi ini melainkan semuanya dijamin Allah rezekinya. Dia mengetahui tempat kediamannya dan tempat penyimpanannya. Semua (tertulis) dalam Kitab yang nyata (Lauh Mahfuzh).”

Ayat meniko menegaskan tentang jaminan rejeki ingkang dimiliki oleh setiap makhluk bernyawa wonten alam dunia meniko. Kata rezeki berasal saking bahasa Arab: rizqun, igkang artosipun ‘ma yuntafa‘u bihi’, yakni sesuatu yang digunakan dan diambil manfaatnya. Sedangkan menurut at-Taftazani dalam Kitab Syarhul Aqa’id dijelaskan beleh rezeki adalah sebutan bagi apapun yang diberikan oleh Allah kepada manusia dan selain manusia, seperti jin dan binatang). Lalu, digunakan dan diambil manfaatnya, baik halal maupun haram.  

Saking pengertian di atas, dapat kitho pahami bahwa rezeki adalah sesuatu yang telah digunakan dan diambil manfaatnya. Contohnya; makanan yang telah dimakan, minuman yang telah diminum, pakaian yang telah dikenakan, rumah yang telah ditempati, mobil yang telah digunakan lan sak pingunggalane. Adapun sesuatu yang belum digunakan utawi belum diambil manfaatnya, maka tidak termasuk rejeki kita.

Misalnya, seseorang yang telah membeli makanan atau memasak makanan, ananging karena suatu hal tidak jadi dimakan, mongko makanan tersebut bukanlah rezekinya. Begitu juga bila seseorang yang telah membangun rumah, lalu karena sebab tertentu tidak ia tempati, mongko rumah meniko bukanlah rezekinya.

Hadirin jamaah shalat Jumat rahimakumullah,

Yang disebut rejeki ternyata mboten terbatas pada harta ingkang halal mawon. Harta ingkang haram pun ugi disebut rezeki. Sebagaimana dipun tegaskan oleh Imam an-Nasafi dalam Kitab al-‘Aqidah an Nasafiyyah. Bahwa sedoyo rejeki yang kita miliki akan dihisab di pengadilan akhirat. Yang halal akan ditanyakan dari mana diperoleh. Sedangkan rejeki yang haram akan dibalas dengan siksaan.

Diriwayatkan saking Sayyidina Ali ra bahwa beliau berkata:

الدُّنْيَا حَلَالُهَا حِسَابٌ وَحَرَامُهَا عِقَابٌ (رواه البيهقي في شعب الإيمان)

“Dunia ini; yang halal bakal dihisab dan yang haram akan berakibat siksa.”

Ma’asyiral Muslimin rahimakumullah,

Rejeki setiap orang sampun dijatah oleh Allah sejak zaman Azali, yakni zaman ketika jagat alam semesta meniko belum diciptakan. Imam Syafi’i mengatakan:   عَلِمْتُ أَنَّ رِزْقِي لَا يَأْكُلُهُ غَيْرِي فَاطْمَأَنَّ بَالِي 

Artosipun: “Aku tahu bahwa rezekiku tidak akan dimakan orang lain, maka hatiku menjadi tenanglah karenanya.”

Perkataan Imam Syafii meniko mengajarkan dateng kitho bahwa jatah rezeki kita mboten bakal tertukar kaleyan jatah rezeki orang lain. Apalagi diambil oleh orang lain.

Imam an-Nasafi mengatakan:   وَلَا يُتَصَوَّرُ أَنْ لَا يَأْكُلَ إِنْسَانٌ رِزْقَهُ أَوْ يَأْكُلَ غَيْرُهُ رِزْقَهُ  

Artosipun: “Dan tidak terbayang apabila seseorang tidak memakan rezekinya atau rezekinya dimakan selainnya.”

Oleh sebab itu, salah satu keyakinan kita inggih meniko; sekuat apa pun usaha seseorang, jika bukan rezekinya, maka tidak akan bisa diraih. Sebaliknya, selemah apapun upaya seseorang, jika Allah telah menentukan sebagai rezekinya, pastilah akan dia peroleh. Keranten meniko, secara syariat; kewajiban kita adalah menghindari cara-cara mencari rezeki diharamkan dan dari sumber yang haram.  

Kanjeng Rasulullah saw bersabda:

إِنَّ رُوْحَ الْقُدْسِ نَفَثَ فِي رُوْعِيْ أَنَّ نَفْسًا لَنْ تَمُوْتَ حَتَّى تَسْتَكْمِلَ رِزْقَهَا فَاتَّقُوْا اللهَ وَأَجْمِلُوْا فِي الطَّلَبِ (رواه الحاكم والبيهقي وأورده القضاعي في مسند الشهاب بلفظه)  

 “Sesungguhnya Jibril menyampaikan wahyu ke dalam hatiku; bahwa seseorang tidak akan mati sehingga menyempurnakan rezekinya, maka bertakwalah kepada Allah dan carilah rezeki dengan cara yang baik”

Hadirin jamaah shalat Jumat rahimakumullah,

Sekalipun rezeki telah digariskan dan ditentukan, tetapi Allah dan Rasul-Nya tetap mendorong orang untuk bekerja dan berusaha. Bahkan, dalam sebuah hadist disebutkan beleh ikhtiar/usaha untuk mencari nafkah kangge keluarga termasuk perjuangan fi sabilillah.

عن أبي هُريرةَ ؛ قالَ : بَيْنَا نحنُ مَعَ رَسُولِ اللَّهِ صلَّى اللَّهُ عليهِ وسلَّمَ ، إِذْ طَلَعَ عَلَيْنَا شَابٌّ منَ الثَنِيَّةِ ، فَلَمَّا رَمَيْنَاهُ بِأَبْصَارِنَا ، قُلْنَا : لَوْ أنَّ ذَا الشَّابَّ جَعَلَ نَشَاطَهُ وَشَبَابَهُ وقوَّتَهُ في سَبِيلِ اللَّهِ ، فَسَمِعَ مَقَالَتَنَا رَسُولُ اللَّهِ _ صلَّى اللَّهُ عليهِ وسلَّمَ _ ؛ فقالَ : ومَا سَبِيلُ اللَّهِ إلاَّ منْ قُتِلَ، مَنْ سَعَى عَلَى وَالِدَيْهِ ؛ فَفِي سَبِيلِ اللَّهِ ، ومَنْ سَعَى عَلَى عِيَالِهِ ؛ فَفِي سَبِيلِ اللَّهِ ، ومَنْ سَعَى مُكَاثِراً ؛ فَفِي سَبِيلِ الشَّيطَان

Dari Abu Hurairah, ia berkata: Pada saat kami bersama Rasulullah SAW, tiba-tiba muncul di hadapan kami, seorang pemuda dari lembah. Ketika kami terfokus kepadanya, kami bergumam, “Alangkah beruntungnya andai pemuda tersebut menjadikan kerja kerasnya, masa mudanya, dan kekuatannya untuk perjuangan Fi sabilillah”.

Rasulullah saw mendengar ucapan kami, lantas beliau bersabda: “Yang dinilai mati syahid bukan hanya orang yang wafat di medan perang. Orang yang bekerja demi kedua orang tuanya, maka dia berjuang fi sabilillah, dan orang yang bekerja untuk keluarganya, dia sedang berjuang fi sabilillah. Adapun orang yang bekerja hanya untuk memperbanyak harta maka dia fi sabilis Syaithon ‘di jalan syaithan’.”

Ma’asyiral Muslimin rahimakumullah,

Perkara kedua ingkang penting untuk kita pahami inggih meniko bahwa banyaknya rezeki utawi harta bukanlah tanda kitho sedang dicintai oleh Allah. Sebaliknya, sempitnya rezeki ugi mboten sebuah tanda dibenci dan dimurkai oleh Allah SWT.  

Wonten ing sebuah hadits, Baginda Rasulullah saw bersabda:

وَإِنَّ اللهَ عَزَّ وَجَلَّ يُعْطِي الدُّنْيَا مَنْ يُحِبُّ وَمَنْ لَا يُحِبُّ،  وَلَا يُعْطِي الدِّيْنَ إِلَّا لِمَنْ أَحَبَّ (رواه أحمد)

Maknanya: “Sesungguhnya Allah ‘azza wajalla memberikan dunia kepada orang yang Ia cintai dan kepada orang yang tidak Ia cintai, akan tetapi Allah tidak memberikan agama (Islam) kecuali kepada orang yang Dia cintai” (HR Ahmad)  

Dalam riwayat yang lain disebutkan:

 وَإِنَّ اللهَ يُعْطِي الْمَالَ مَنْ يُحِبُّ وَمَنْ لَا يُحِبُّ وَلَا يُعْطِي الْإِيْمَانَ إِلَّا مَنْ يُحِبُّ (رواه الطبراني)  

Maknanya: “Sesungguhnya Allah memberikan harta kepada orang yang Ia cintai dan kepada orang yang tidak Ia cintai, dan tidak memberikan iman kecuali kepada orang yang Ia cintai
. (HR Ahmad)

Ma’asyiral Muslimin rahimakumullah,

Mekaten khutbah singkat pada siang hari ingkang penuh keberkahan ini. Mugi-mugi memberikan manfaat lan barakah kangge kitho sedoyo dalam menjalani perjalanan kehidupan wonten ing alam dunyo meniko. Amin ya Rabbal alamin.

بارك الله لي ولكم في القرآن العظيم ، ونفعنا فيه من الآيات والذكر الحكيم . أقول قولي هذا وأستغفر الله العظيم لي ولكم ولوالدينا ولجميع المسلمين. فاستغفروه إنه هو الغفور الرحيم.

Monday, March 7, 2022

Cobalah Peran Baru

 


• Cobalah Peran Berbeda • 


Ada satu hari pasaran Jumat yang oleh Ketua Tanfidz PCNU Babat dikosongi dari jadwal khutbah. Yai Makmun menolak permintaan khutbah dari banyak masjid khusus di hari pasaran itu.

Alasannya sederhana:

"Saya pengen sesekali jadi makmum, pengen menyimak khutbah orang lain." 


Maka, pada hari pasaran itulah beliau datang di awal. Duduk di shaf pertama. Tepat di depan khatib--berdiri shalat di belakang imam Jumat. 


=== 

Sudah lama sekali saya nggak bisa menangis saat shalat. Terutama sejak 1,5 tahun terakhir. Ketika hampir selalu menjadi imam shalat. Saat jadi imam, yang dipikirkan seringkali menyesuaikan makmum. Jangan sampai makmum merasa terlalu lama shalatnya, atau terlalu cepat bacaannya. 


Pernah suatu ketika; di masjid. Saat jamaah Isya', saya membaca surah An-Naba'. 

Tak pernah terbayangkan sebelumnya. Tiba-tiba di pertengahan surat, saat bercerita tentang kondisi neraka Jahanam. Saya menangis tersedu-sedu. Nggak mau berhenti. Saya bingung bagaimana nyetop tangisan saya.


Akhirnya,

Saya putuskan tidak lanjut baca An-Naba'. 

Langsung "Qulhu wae Lek" dengan napas yang masih berat.

Semenjak itu, saya nggak "berani" baca Surat Amma saat jadi imam shalat. 


===


Dini hari itu, sekitar jam 03.00

Di Masjid BSI Penanjakan 1 Gunung Bromo. 

Udara menusuk tulang, saya lihat suhunya 12° celcius. Kaos panjang rangkap sweater, leher dibalut shal, tangan pakai kaos tangan dobel, dan kupluk tebal menutupi kepala dan sebagian wajah. 


Namun, dinginnya tak tertahankan. Seakan berbalok-balok es menghimpit sekujur tubuh. 

Semua rombongan ngelungker di karpet. Tak kuat menahan dinginnya. Air wudhu setara dinginnya air es.


Saya bertanya pada orang yang duduk di samping.

"Dari mana, Pak?" 

"Dari Jepara."

"Dari Salatiga."


Saya lalu ikut melungker.


Sambil mata terpejam, saya bertanya pada diri sendiri. Apa yang kamu cari di sini, Kholid? Apa tujuanmu sampai rela-rela menunggu dalam kedinginan? Apa hanya sekadar untuk melihat indahnya sunrise dari atas gunung? 

Terjadi dialog yang terus menerus berkecamuk dalam diri saya.


Tarhim berkumandang. 

Tanda sesaat lagi waktu Subuh tiba.

Saya lepas kaos kaki, kaos tangan, sweater, dan kupluk. Hanya celana dan kaos oblong panjang menutupi tubuh.


Mengambil air wudhu, dan merasakan alirannya yang melebihi dinginnya air es. Sempat terbersit menyederhanakan wudhu.

Tapi ehhh, kapan lagi saya bisa beribadah wudhu dengan tantangan dingin air semacam ini. Gumam saya. Saya wudhu dengan sempurna, membilas anggota wudhu dengan air yang mengucur deras.


Tibalah saat berjamaah Subuh.

Usai shalat dua rakaat qobliyah yang terasa "aneh", imam bangkit dan memimpin jamaah. 


Ketika itulah saya merasakan sesuatu yang berbeda dalam shalat kali ini. Dalam benak, saya bersyukur sebesar-besarnya pada Allah.

Wong orang seperti saya saja, kok masih diberi kesempatan Allah untuk shalat di tempat seperti ini. Di atas gunung yang dingin. Di tengah mayoritas penduduk yang (sepertinya) non muslim. Perlahan, saya sesenggukan. Air mata mengalir begitu deras. Saya ingin berlama-lama dalam shalat ini. Andai sampai matahari terbit pun tidak mengapa. Batin saya. Saya bahkan senang sekalipun kesempatan melihat sunrise itu hilang pagi ini.


Saat sujud, kepala menempel dinginnya lantai kayu, kedua telapak saya gosok-gosokkan lantai. Air mata semakin deras. 

Saya teringat bahwa bumi sebagai tempat berpijak sujud saya inilah yang kelak datang di padang Mahsyar. 

"Datanglah engkau ya, sebagai saksiku kelak," dalam hati saya berbisik.

Dan tangisan saya makin membucah. 

Saat membayangkan gunung ini sambil meletus-letus datang menghampiriku yang sedang menghadapi pengadilan akhirat.

Lalu, dia bersaksi bahwa saya pernah sujud dalam 2 rakaat shalat yang penuh keikhlasan dan kebahagian ibadah kepada Allah.

Sayang sekali,

Shalat sudah berakhir.

Rasanya imam terlalu cepat memimpin shalat pagi ini. Beliau membaca Adl-Dluha dan al-Insyiroh. 

Usai shalat, saya masih tidak dapat menahan derasnya air mata. 


Gunung Bromo, 6 Maret 2022


===


Abdullah bin Mas'ud dikenal bersuara merdu. Ia satu-satunya sahabat yang kerap diminta Nabi Muhammad Saw untuk membacakan ayat-ayat Alquran langsung di hadapan beliau. Rasulullah saw menyebut bacaan Ibn Mas'ud sebaik kali pertama Alquran diturunkan.

Dalam satu waktu, Rasululllah meminta Ibnu Mas'ud melafalkan beberapa ayat. 

"Bacakanlah Alquran kepadaku," pinta Rasulullah saw. 

Ibn Mas'ud menjawab, "Apakah aku membacakannya untukmu, Ya Rasulullah? Padahal kepada Engkaulah Alquran diturunkan."

"Sungguh! Aku suka mendengarnya dari orang lain," jawab Nabi.

Tak lama, sahabat bertubuh kecil itu mulai membacakannya. Kali ini, ia melantunkan surat An-Nisa. Hingga pada ayat 41 yang memiliki kandungan arti;

"Maka bagaimanakah (orang kafir nanti), apabila Kami mendatangkan seseorang saksi (rasul) dari tiap-tiap umat dan Kami mendatangkan kamu (Muhammad) sebagai saksi atas mereka itu (sebagai umatmu)."

Rasulullah saw berkata, "Cukup!"

Ibnu Mas’ud berhenti. Ketika ditengoknya wajah Rasulullah, Ibnu Mas'ud melihatnya tengah berurai air mata.

Nabi merasa iba ketika kelak di akhirat, ia harus menjadi saksi bagi umatnya yang durhaka. Tangisan Rasulullah, menjelma penanda atas kelembutan hati yang dimiliki, bahkan kepada nasib kaumnya yang ingkar sekalipun.

Thursday, February 3, 2022

Antara Emas dan Simpan Uang di Bank 



[Melek-lah Sebelum Investasi Part 2]


Investasi yang paling populer adalah emas. Apalagi, akhir-akhir ini perusahaan produsen emas mulai menerbitkan kepingan emas dengan berat minimalis. Ada yang 0.5 gram, ada 0,25 gram, ada 0,10 gram. Bahkan ada yang dengan berat 0,05 gram. 

Tentu saja, investasi emas jadi semakin mudah dimulai.


Namun,

Menurut Pak Tung Desem Waringin, menyimpan emas bukanlah investasi. Tapi, menjaga nilai kekayaan kita.

"Emas tidak membuat kita makin kaya raya. Tapi, emas menjaga kita agar tetap kaya."


Jadi,

Kalau Anda pengen bertambah kaya raya, ya jangan "invest" atau nyimpen emas.


Perumpamaannya begini.

10 tahun lalu kita punya uang 1 juta, jika uang tersebut kita gunakan:


#1. Membeli kambing 》


Bisa dapat seekor kambing yang layak untuk aqiqah. 10 tahun kemudian, kambing tersebut hari ini bisa bertambah jumlahnya jadi 10 ekor.


Tapi, jika uang tersebut kita simpan saja di bank, maka hari ini saldo uang kita bisa bertambah menjadi 1.4 juta (plus bunga atau bagi hasil). 

Namun, tidak bisa lagi untuk membeli seekor kambing layak aqiqah hari ini. 😅

Itulah INFLASI. 


#2. Membeli Emas (dapat kira² 2 gram; asumsi harga 500 ribuan)


Kepingan itu lantas disimpan saja hingga hari ini. Lalu kita jual tahun 2022. Dengan harga emas per gram 930ribu. Kita bisa dapat uang cash sebesar 1.860.000.


Besaran uang kita bertambah. Dan dengan uang 1.86 juta itu, kita masih bisa membeli seekor kambing layak aqiqah. 


Dengan menyimpan emas, kita menjaga nilai kekayaan kita agar tetap setara dengan 10 tahun lalu. Sama-sama tetap bisa membeli seekor kambing. 


Dalam bentuk lain.

1 juta, 10 tahun lalu bisa digunakan untuk membayar cicilan motor 2 bulan.

Tapi, hari ini hanya cukup untuk membayar cicilan 1 bulan. 

Tapi jika dirupakan emas, dan dijual hari ini ya masih bisa untuk bayar cicilan 2 bulan.


Ilistrasi lain.


Biaya ONH haji 10 tahun lalu 32.500.000

Itu setara dengan 60 gram emas (550/gr)

Jika 10 tahun lalu kita beli dan nyimpen emas 60 gram hingga hari ini.

Sementara ONH tahun 2022 itu sebesar 36.000.000, kita punya emas 60 gram dijual x 950.000 = 57.000.000


Kita buat bayar haji 35 juta.

Masih punya sisa 22 juta. 😁


Sekitar 2013-an ada model investasi emas yang sedang booming. Yaitu trik berkebun emas. Digagas oleh Pak Rully K. Kebetulan saya aktif di Kaskus zaman itu, postingan tentang berkebun emas cukup ramai.


Triknya begini.

1. Punya duit 10 juta, belikan emas 10 gram. 

2. Gadaikan 10 gram itu ke BSI Gadai emas. Biasanya nilai taksiran gadai sekitar 80%. Dapat duit cash 8 juta dari gadai. 

3. Bulan berikutnya; uang 8 juta belikan emas lagi 10 gram. Tentu saja Anda harus siapkan uang tambahan 2 juta. Maka Anda punya lagi logam emas 10 gram kedua.

4. Emas 10 gram kedua ini, gadaikan lagi ke BSI gadai emas. Dapat uang cash lagi 8juta.

5. Bulan berikutnya, tambahkan 2 juta + 8 juta hasil gadai untuk beli logam emas ketiga. 

6. Kita sekarang sudah punya 3 batang emas.

7. Masukkan emas 10 gram ketiga ini ke BSI lagi. Dapat uang gadai 8 juta.

8. Belikan lagi 10 gram emas keempat dengan nambahi 2 juta.

9. Begitu seterusnya.

10. Tunggu hingga harga emas naik tinggi. Anda bisa jual emas-emas yang ada di BSI itu satu persatu. Misalnya hari ini harga emas 1 gram 900ribu, 2 tahun lagi naik 1.1 juta. Bisa mulai dijual. 


Trik berkebun emas kira2 begitu.

Tapi, saya belum meneliti lebih dalam tentang biaya dan administrasi di gadai emas BSI. Karena saya juga belum pernah nyoba trik ini. Dan apakah ini sesuai dengan kriteria transaksi syariah? Monggo dikaji oleh ahlinya. 


Tapi, sewaktu masih tinggal di Jakarta tahun² itu, saya pernah nabung emas batangan keluaran PT ANTAM. Hingga terkumpul pecahan 100 gram. Kemudian saya+istri sepakat jual 100 gr itu pas pulang kampung utk modal usaha.


Punya juga simpanan pecahan 25 gram. Namun, keselip di lemari baju. Saya bahkan sudah melupakannya. Tapi tetiba akhir 2021 lalu saya menemukan secara tak sengaja. Saya jual di toko emas Gresik, dapat harga kisaran 900 ribuan per gram. Padahal dulu beli sekira 550 ribuan.


#investasiemas #investasi #logammulia

Melek-lah Sebelum Investasi [Part 1]


Anda kalau aktif di grup-grup telegram, biasanya akan dimasukkan secara ilegal ke grup-grup lainnya. Tanpa izin Anda*. Biasanya grup² investasi; ada invest di saham, forex, trading crypto, atau trading emas online.


Di grup itu, Anda akan diberondong dengan postingan testimoni dari banyak member-membernya. Mulai screenshoot besarnya transfer di awal invest, hingga screenshoot besarnya hasil yang masuk ke rekening pribadi.


Dan,

Itu setiap hari.

Nilai keuntungannya menggiurkan. 

Bisa 20% hingga 30% SEMINGGU.

Ingat, seminggu. 


Ilustrasinya, jika Anda invest 10juta, minggu depan dapat transferan balik senilai 2 - 3 juta. Hanya dalam SEMINGGU.


Luar biasa labanya khan?!!

Padahal, itu member grupnya ya bolo-bolo mereka sendiri.


Postingan seperti itu akan muncul berkali-kali dari akun Telegram yang berbeda di grup tersebut. Dengan aneka nilai investasi. Mulai yang sejutaan hingga  puluhan juta. 


Kalau Anda kurang literasi soal investasi, saya jamin Anda kepincut juga. Lha gimana tidak. Kerja/bisnis macam apa coba; yang modal hanya 10 juta, tp dalam seminggu bisa profit 2-3 juta. Dan itu dijamin selalu profit. Tidak akan rugi!!!

Mantabbbb sekali. 


Apalagi di masa pandemi begini.

Yang banyak dari kita "berhenti" bekerja, dan terpaksa lebih banyak menghadapi laptop atau HP setiap hari.


Tentu saja, tawaran investasi seperti itu amat menggiurkan.

Naruh 10 juta, tapi dalam sebulan bisa dapat 8 juta, sementara uang investasi kita tidak berkurang sedikit pun (menurut janji mereka). 😅


Bersambung ...

===


*ini terjadi biasanya jika akun Anda tidak disetting private, maka akan mudah dimasukkan orang lain ke grup-grup tanpa persetujuan Anda. 

*saya tertarik nulis ini gara-gara banyak yang tertipu apk judi Binary Option. 

*saya ngajar matpel Ushul Fiqh dan Tasawuf saja, di kelas kadang saya selipi edukasi soal investasi, inflasi, dan keuangan.

Adv.

IKLAN Hubungi: 0896-2077-5166 (WA) 0852-1871-5073 (Telegram)